INILAH VERSI TERBARU KIJANG INNOVA YANG FACELIFT INI AKAN LAUNCHING.
Toyota Grand New Kijang Innova
JAKARTA, 25 Juli 2011 – PT Toyota Astra Motor (TAM) secara resmi meluncurkan Grand New Kijang Innova atau Kijang Innova versi facelift hari ini. Varian Multi Purpose Vehicle (MPV) Toyota yang dinamai Grand New Kijang Innova itu dibanderol mulai Rp 182,2 juta untuk tipe standar hingga Rp 302,25 juta untuk varian tertinggi tipe V.
“Mobil ini sudah bisa dipesan mulai saat ini dan sudah diproduksi sejak 17 Juli lalu,” tutur Joko Trisanyoto, Direktur Pemasaran PT TAM di arena gelaran International Motor Show (IIMS) 2011, di Jakarta International Expo, Kemayoran, Jakarta, Senin, 25 Juli 2011.
Sebelumnya, Kaoro Hosokawa, Chief Engineer Innovative International Multipurpose Vehicle (IMV) Toyota Motor Corporation yang hadir langsung di Jakarta saat perkenalan mobil itu, Kamis, 21 Juli 2011, mengatakan mobil ini memang faceflift. Namun, kata dia, perubahannya cukup besar. “Memang bukan generasi baru, tapi big minor change,” kata dia.
Beberapa perubahan tersebut terlihat mulai dari lampu utama yang kini terkesan lebih tajam. Begitu pun dengan desain foglamp atau lampu kabut. Melengkapi perubahan itu, bentuk bumper dan grill juga dirancang ulang.
Perubahan di bagian belakang terlihat pada lampu yang kini memadukan lampu belakang dan rear license garnish. Walhasil, tampilan belakang terkesan lebih elegan dan segar. Adapun pada bagian kabin, perubahan terlihat pada warna indikator di panel instrumen. Beberapa ornamen beraksen kayu turut menghiasi lingkar kemudi dan tuas persneling.
Tak ketinggalan peranti audio video dengan layar sentuh berukuran 6 inci juga menjadi penanda perubahan. Menariknya, kontrol atau pengoperasian peranti itu diletakkan di lingkar kemudi atau setir.